Rab. Feb 19th, 2025

 

PERANCANGAN TATA LETAK PABRIK (PLANT LAYOUT)

DESKRIPSI

Tata letak pabrik (plant layout) atau pengaturan dari fasilitas penunjang produksi dan area kerja yang ada adalah suatu masalah yang sering dijumpai dalam dunia industri rekayasa. Sekalipun cuma sekedar mengatur peralatan atau mesin di dalam bangunan pabrik yang ada maupun dalam ruang lingkup kecil dan sederhana. Tata letak yang terencana dengan baik sangat menentukan efisiensi dan dalam beberapa hal juga menjaga kelangsungan hidup ataupun kesuksesan kerja suatu industri, karena sebagai dasar untuk membuat operasi kerja menjadi lebih efektif dan efisien. Peralatan produksi yang mahal harganya, peralatan yang canggih, dan suatu disain produk yang bagus akan tidak ada artinya akibat perencanaan tata letak yang sembarangan saja. Karena aktivitas produksi suatu industri secara normalnya harus berlangsung dengan tata letak yang tidak selalu berubah-ubah, maka setiap kekeliruan yang dibuat di dalam perencanaan tata letak akan menyebabkan kerugian-kerugian yang tidak kecil. Untuk mendukung sistem produksi yang memadai diperlukan tenaga kerja yang handal atau peningkatan keahlian tenaga kerja profesi Perancangan Tata Letak Pabrik (Plant Layout).

Tujuan

  1. Pemahaman tentang pengetahuan perencanaan dan pengaturan tata letak pabrik.
  2. Keahlian dalam merancang tata letak pabrik secara optimum yang dapat memberikan keuntungan-keuntungan dalam sistem produksi.

Materi

  1. Elemen dasar perancangan tata letak pabrik
  2. Tujuan dan prinsip yang mendasarinya
  3. Langkah-langkah perencanaan tata letak pabrik
  4. Analisis produk dan proses manufacturing
    • Analisis produk
    • Analisis proses (production routeing, process chart)
  5. Perhitungan jumlah mesin dan penentuan luas area
  6. Penetapan metoda pengaturan mesin
  7. Perencanaan aliran pemindahan bahan

Peserta

Para praktisi tingkat operator, tingkat penyelia atau perencana bidang perancangan tata letak pabrik pada industri rekayasa.

Waktu & Tempat

Hari/Tanggal     : 05 – 06 May 2017

Pukul                : 08.00 – 16.00 WIB

Tempat             : Bandung

Informasi
Kontak Dago Consultant

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

× Chat WhatsApp Ardi Dago